

Dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember 2022 telah dilaksanakan Gerakan Nasional Ibu Hamil (Bumil) Sehat yang berlangsung di gedung serbaguna kota tarakan.
Pemerintah kota tarakan yang sangat mendukung aksi bumil sehat yang bertujuan mengkampayekan kembali pemeriksaan kesehatan ibu hamil melalui penerapan 4 pesan kunci yang juga mendeklarasikan pesan tersebut yang berisi pemeriksaan kehamilan minimal 6 bulan sekali,Bumil rutin minum TTD (Tablet Tambah Darah),Melakukan persalinan di fasyankes.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Setda Kota Tarakan kemudian dilanjutkan dengan kegiatan senam bersama, minum susu bersama, senam ibu hamil, minum tablet tambah darah dan edukasi tentang animea pada ibu hamil serta membacakan pesan dukungan pada pohon harapan.
Gerakan bumil sehat diimplementasikan dalam mewujudkan ibu hamil yang sehat dan berpengetahuan serta mendapatkan pelayanan kesehatan selama kehamilan sebagai salah satu upaya pencegahan stunting sejak sebelum bayi dilahirkan.